Facebook Uji Coba Aplikasi Facebook Messenger Untuk Windows



Mulai hari ini Facebook mulai menguji cobakan aplikasi chatting mereka untuk sistem operasi Windows 7 bagi beberapa orang yang beruntung. Aplikasi tersebut dapat menampilkan percakapan, Ticker feed dan notifikasi. Facebook nampaknya ingin melihat ketertarikan publik atas aplikasi ini. Untuk diketahui kita dapat melakukan chatting dengan teman Facebook kita menggunakan aplikasi lain seperti Yahoo Messenger dan Windows Live Messenger.


Facebook juga sebelumnya telah merilis aplikasi chatting tersendiri untuk sistem operasi Android, iOS dan Blackbery. Dengan aplikasi ini Facebook mencoba menantang beberapa metode komunikasi lain seperti SMS bahkan email.

Karena baru diujicobakan untuk kalangan tertentu tidak ada link download yang disediakan. Aplikasi ini juga hanya dapat digunakan di Windows 7 saja. Aplikasi ini dibangun sepenuhnya oleh para programer Facebook tanpa melibatkan Microsoft dimana mereka baru saja menandatangani kerja sama.

Jika uji coba ini berhasil bukan tidak mungkin Facebook juga akan merilis aplikasi ini untuk sistem operasi lain sepeti Mac atau bahkan Linux.


0 comments to "Facebook Uji Coba Aplikasi Facebook Messenger Untuk Windows"

Posting Komentar

Ingin berkontribusi sebagai penulis di septenk.blogspot.com?? hubungi kami. via facebook fanpage. atau kirim email ke franky.nexus007@gmail.com

Statistik Septenk

Bisnis Dahsyat tanpa modal

Blog Archive