Jet Israel Tembak Jatuh UVO

http://static.inilah.com/data/berita/foto/1070142.jpg



Pesawat perang Israel menembak jatuh "objek mencurigakan" yang terbang di selatan Laut Mati. Reaktor nuklir utama Israel terletak sekitar 30 km dari wilayah itu.

Reaktor Israel itu berada di Dimona gurun Negev. "Pesawat udara meluncur setelah objek yang mencurigakan terlihat," kata seorang juru bicara militer. "Objek itu ditembak jatuh," katanya tanpa menjelaskan .

Situs berita lokal Ynet menyebutkan satu pesawat menembakkan rudal pada objek misterius yang melayang dekat dengan lembaga penelitian nuklir di Dimona. Dikatakan objek terbang tak dikenal (UFO) itu adalah balon yang didukung oleh mesin, tapi tak berawak.

Pesawat dilarang terbang di dekatreaktor Dimona. Israel mengatakan reaktor tersebut untuk tujuan penelitian, tapi para analis pertahanan mengatakan itu adalah pusat program senjata nuklir Israel. Disebutkan Dimona telah memproduksi hingga 200 hulu ledak nuklir.

Pabrik Dimona dibangun dengan bantuan Prancis pada awal 1950-an. Tapi Israel tidak pernah membenarkan atau membantah laporan telah menghasilkan hulu ledak nuklir.

Israel tidak menandatangani Perjanjian Non-Proliferasi Nuklir (NPT) dan menolak menyerahkan fasilitas nuklirnya diperiksa oleh badan pengawas PBB, Badan Energi Atom Internasional. [ito]





sumber :http://teknologi.inilah.com/read/detail/1070142/jet-israel-tembak-ufo-di-dekat-pabrik-nuklir


0 comments to "Jet Israel Tembak Jatuh UVO"

Posting Komentar

Ingin berkontribusi sebagai penulis di septenk.blogspot.com?? hubungi kami. via facebook fanpage. atau kirim email ke franky.nexus007@gmail.com

Statistik Septenk

Bisnis Dahsyat tanpa modal

Blog Archive